
Pelatihan
PPGD bagi mahasiswa semester V Akademi Keperawatan Adi Husada tahun
2015 yang telah di laksanakan. Penyelengaraan pelatihan merupakan upaya
mewujudkan lulusan keperawatan yang mempunyai kemampuan unggulan dalam
melakukan tindakan Penanganan Pasien Gawat Darurat ( PPGD ). Pelatihan
ini sebagai bekal tambahan untuk lulusan sehingga mampu bersaing dalam
dunia kerja.
Dalam kegiatan pelaksanan pelatihan PPGD yang di laksanakan 3 hari berturut - turut serta di bagi dalam 2 gelombang yaitu :
Gelombang I
Hari : Senin, Selasa dan Kamis
Tanggal : 12, 13 dan 15 Oktober 2016
Waktu : 08.00 - 21.00 wib
Tempat : Ruang Theater Lantai 5 & Laboratorium Lantai IV Akper Adi Husada
Gelombang II
Hari : Rahu - Jumat
Tanggal : 16 s/d 18 Desember 2016
Waktu : 08.00 - 21.00 wib
Tempat : Ruang Theater Lantai 5 & Laboratorium Lantai IV Akper Adi Husada
Acara pada hari I pada pukul 08.00 di
awali dengan pre tes yang bertujuan untuk melihat kemampuan dasar
mahasiswa selanjutnya di isi dengan materi - materi sesuai dengan jadwal
kegiatan. Pada pukul 12.00 ISOMA untuk semua peserta pada pukul 13.00
di lanjutkan dengan penyampaian materi. Pada pukul 17.00 di lanjutkan
materi akan tetapi mahasiswa di beri kesempatan untuk sholat bergantian
sampai pukul 20.00 wib
Acara pada hari II pada pukul 08.00 kegiatan PPGD masih diisi dengan
materi teoritis di kelas. Pad pukul 12.00 ISOMA, pukul 13.00 materi di
lanjutkan di sertai dengan simulasi dan praktek yang di bagi 6 skill
station. Skill station tersebut antara lain : pengenalan alat emergency,
balut bidai, intial assesment, EKG dan RJP. Setiap skill station
terdapat 2 - 3 trainer / pelatih yang dengan dengan membimbing intensif
memberi bimbingan secara langsung kepada peserta.
Acara pada hari III pada pukul 08.00 di lakukan ujian tulis dalam post
tes, setiap peserta juga wajib melalui enam skill station yang meliputi
alat emergency, balut bidai, initial assessment, EKG, dan RJP serta
dilakukan evaluasi seluruh mahasiswa.
Jumlah mahasiswa yang mengikuti Pelatihan PPGD adalah sebanyak 134
orang. Acara tersebut di hadiri oleh Ketua PPNI Prov. Jatim, Ketua
HIBGABI dan Ketua MAT 118 Surabaya serta Direktur & WADIR I Akper
Adi Husada.
STIKES Adi Husada Surabaya bekerja sama dengan Puskesmas Tambakrejo
Selamat Datang Mahasiswa Baru STIKES Adi Husada Surabaya
| Next » | Last |